Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Kadispora DKI Optimistis Timnas U-23 Indonesia Raih Tiket ke Olimpiade 2024 Paris
Olahraga
13 jam yang lalu
Kadispora DKI Optimistis Timnas U-23 Indonesia Raih Tiket ke Olimpiade 2024 Paris
2
Tumpukan Sampah di Pesisir Marunda Kepu Dibersihkan
Pemerintahan
17 jam yang lalu
Tumpukan Sampah di Pesisir Marunda Kepu Dibersihkan
3
Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Tournament Meriah dan Seru, Terima Kasih Medan!
Olahraga
16 jam yang lalu
Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Tournament Meriah dan Seru, Terima Kasih Medan!
4
La Paene Masara : Menyedihkan Nasib Tinju Amatir Indonesia
Olahraga
14 jam yang lalu
La Paene Masara : Menyedihkan Nasib Tinju Amatir Indonesia
5
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak
Olahraga
14 jam yang lalu
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak
6
Pemprov DKI Adakan Nobar Indonesia Lawan Irak di Piala Asia U 23
Olahraga
13 jam yang lalu
Pemprov DKI Adakan Nobar Indonesia Lawan Irak di Piala Asia U 23
Home  /  Berita  /  Pemerintahan

Kolaborasi Pemulihan Ekonomi Nasional di Daerah Dengarkan Pengalaman Ahli Jepang dan Jerman

Kolaborasi Pemulihan Ekonomi Nasional di Daerah Dengarkan Pengalaman Ahli Jepang dan Jerman
Pembukaan webinar nasional sinergi pemerintah dalam penanggulangan Covid-19 dan PEN yang mengundang ahli dari Jepang dan Jerman di Palembang, Sumsel (Sumatera Selatan), Rabu (24/2/2021). (foto: ist./puspen kemendagri)
Kamis, 25 Februari 2021 14:58 WIB
JAKARTA - Sekjen (Sekretaris Jenderal) Kemendagri (Kementerian Dalam Negeri) yang diwakili oleh Kepala Pusat Fasilitasi Kerja Sama Kemendagri, Heri Roni, menekankan pentingnya kolaborasi pemerintah, pemerintah daerah, pelaku usaha, dan kelompok masyarakat sipil dalam penanganan Pandemi Covid-19 dan PEN (Pemulihan Ekonomi Nasional) di daerah.

"Kemendagri mendorong berbagai upaya dari sisi kebijakan dan regulasi bagi pemerintah daerah agar menyinkronkan berbagai kebijakan di level pemerintah pusat. (Regulasi itu, red) ebagai landasan kebijakan yang diambil daerah dalam menjalankan kewenangannya secara optimal," kata Heri dalam suatu pernyataan yang dikutip GoNews.co Kamis (25/2/2021).

Dalam hal ini, kata Heri, dukungan Kemendagri pada daerah diberikan dalam bentuk Surat Edaran Menteri Dalam Negeri dan yang terakhir adalah Instruksi Menteri Dalam Negeri mengenai PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat).

Kolaborasi kemitraan multipihak tersebut dilakukan oleh pemerintah daerah dalam hal; (a) penanganan Covid-19 dan pembatasan kegiatan masyarakat sampai ke skala mikro, (b) advokasi, edukasi, dan sosialisasi peningkatan disiplin prokes di lingkungan kerja, dan masyarakat, (c) percepatan pelaksanaan APBD (Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah) TA (Tahun Anggaran) 2021, mendorong pertumbuhan ekonomi di daerah untuk menarik minat investor dalam dan luar negeri, dan pengawasan penggunaan APBD sesuai target dan sasaran, juga (d) mendukung kelancaran program vaksinasi Covid-19 hingga ke level masyarakat.

"Sehingga penanganan Pandemi Covid-19, yang diikuti dengan pemulihan ekonomi nasional di daerah dapat segera tercapai melalui kolaborasi multi stakeholder tersebut," ujar Heri.

Dalam kaitan tersebut, diselenggarakan kegiatan 'Webinar Nasional Praktik Baik Pemulihan Ekonomi Lokal di Jepang dan Jerman, dan Dialog Nasional Penguatan Sinergi Pemerintah, Pemerintah Daerah, Pelaku Usaha, dan Komunitas Masyarkat Sipil di Indonesia dan Kawasan Sub-Regional IMT-GT' selama dua hari (24-25 Februari 2021) di Palembang, Sumatera Selatan. Heri, bertindak sebagai pembicara kunci.

Acara tersebut menghadirkan ahli dari Jepang dan Jerman, yang membagikan best practice kebijakan dan pengalaman dalam pemulihan ekonomi di negara masing-masing yang kolaboratif dengan masyarakat sipil dan dunia usaha.

Selain pengalaman yang dibagikan oleh ahli dari luar negeri, pertemuan tersebut juga dijadikan sebagai forum dialog yang mempertemukan unsur pemerintah, pelaku usaha, dan kelompok masyarakat sipil yang membahas kolaborasi penanganan pandemi Covid-19 dan pemulihan ekonomi nasional di daerah.***

Editor:Muhammad Dzulfiqar
Kategori:Sumatera Selatan, DKI Jakarta, Pemerintahan
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/