Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Indonesia Tertinggal 0-2 dari China, Fadia/Ribka: Hasilnya Belum Sesuai
Olahraga
11 jam yang lalu
Indonesia Tertinggal 0-2 dari China, Fadia/Ribka: Hasilnya Belum Sesuai
2
Indonesia Tertinggal 0-1 dari China, Gregoria Sampaikan Permohonan Maaf
Olahraga
11 jam yang lalu
Indonesia Tertinggal 0-1 dari China, Gregoria Sampaikan Permohonan Maaf
3
Indonesia Gagal Juara Piala Uber 2024, Ester Sudah Tunjukkan Perlawanan Maksimal
Olahraga
6 jam yang lalu
Indonesia Gagal Juara Piala Uber 2024, Ester Sudah Tunjukkan Perlawanan Maksimal
4
Jalani Sosialisasi VAR, Skuat Pesut Etam Antusias
Olahraga
5 jam yang lalu
Jalani Sosialisasi VAR, Skuat Pesut Etam Antusias
5
Antusiasme Alberto Rodriguez Jajal Championship Series Lawan Bali United
Olahraga
5 jam yang lalu
Antusiasme Alberto Rodriguez Jajal Championship Series Lawan Bali United
6
Ciro Alves dan Pengorbanan Untuk Persib Bandung Catat Statistik Apik
Olahraga
5 jam yang lalu
Ciro Alves dan Pengorbanan Untuk Persib Bandung Catat Statistik Apik
Home  /  Berita  /  Sepakbola
Kompetisi Sepakbola Liga 1 2020

Kapten Persela Tetap Jaga Kebugaran Selama Libur

Kapten Persela Tetap Jaga Kebugaran Selama Libur
Selasa, 06 Oktober 2020 20:57 WIB
Penulis: Azhari Nasution
SRAGEN - Libur satu minggu yang diberikan kepada para pemain Persela Lamongan dimanfaatkan kapten Persela, Eky Taufik Febriyanto untuk menambah latihan mandiri selama masa libur yang diberikan oleh timnya.

Pemain berusia 29 tahun itu mengaku bahwa selama libur para pemain Laskar Joko Tingkir diberi program latihan yang harus dilakukan selama di rumah masing-masing. 

Sama seperti aktivitas latihan tim yang dilakukan secara online semasa awal masa pandemi beberapa waktu lalu. Kegiatan latihan mandiri dikirim ke tim pelatih dalam bentuk video.

“Ada tugas dari pelatih laporannya dikirim bentuk video. Ya, sebenarnya itu tidak jadi patokan. Tetap nanti di sela-sela program itu tetap menambah latihan sendiri,” ujar Eky.

Menurut pemain berposisi bek itu, menjalankan program latihan mandiri yang diberikan oleh tim pelatih membuat aktivitas latihannya di rumah lebih tertata. Hal tersebut menjadi nilai positif dalam menjaga kebugaran fisik pemain.

“Sisi positifnya, ya memang jadi kami harus benar-benar melakukan program itu. Lebih tertata latihannya,” imbuhnya.

Menjalani program latihan ditengah masa libur yang diberikan, bagi Eky tidak menjadi masalah. Menurutnya justru disitulah pemain dapat menunjukkan profesionalisme dan komitmennya terhadap tim dengan tetap menjaga kebugaran fisik selama aktivitas tim diliburkan.

“Ya tidak sih, Kita kan masih terikat kontrak juga. Jadi ya itu kewajiban kita sebagai seorang pemain profesional,” tutupnya. ***

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/