Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Manager Timnas Putra dan Timnas Wanita Indonesia Terisi
Olahraga
11 jam yang lalu
Manager Timnas Putra dan Timnas Wanita Indonesia Terisi
2
Veddriq Juara di Shanghai, Panjat Tebing Selangkah Lagi Tambah Tiket Ke Olimpiade 2024 Paris
Olahraga
10 jam yang lalu
Veddriq Juara di Shanghai, Panjat Tebing Selangkah Lagi Tambah Tiket Ke Olimpiade 2024 Paris
3
Lestarikan Warisan Budaya Batak Lewat Konser Musik Anak Ni Raja
Umum
9 jam yang lalu
Lestarikan Warisan Budaya Batak Lewat Konser Musik Anak Ni Raja
4
Bambang Asdianto Bicara Kesiapan Pemain Timnas Basket Indonesia Jelang SEABA U-18 Women’s di Thailand
Olahraga
11 jam yang lalu
Bambang Asdianto Bicara Kesiapan Pemain Timnas Basket Indonesia Jelang SEABA U-18 Women’s di Thailand
5
Rakor PON XXI di Medan, Menpora Dito Sebut Kesiapan Sumatera Utara Sudah Matang
Olahraga
10 jam yang lalu
Rakor PON XXI di Medan, Menpora Dito Sebut Kesiapan Sumatera Utara Sudah Matang
Home  /  Berita  /  Riau

Tak Hanya Diserap Pasar Lokal, Gabah Siak Sudah Penuhi Permintaan Nasional

Tak Hanya Diserap Pasar Lokal, Gabah Siak Sudah Penuhi Permintaan Nasional
Bupati Siak, Syamsuar melakukan penen raya di Kecamatan Bungaraya.
Rabu, 17 Januari 2018 06:26 WIB
Penulis: Ira Widana
SIAK- Meski belum mencapai target, Siak patut berbangga dengan produksi padi yang terus saja meroket. Tentunya pencanangan Siak sebagai lumbung padi di Riau juga tak terbantahkan.

Tak sedikit petani sawit di Siak yang kini beralih ke pertanian padi. Hal ini tentunya karena masyarakat semakin sadar, bahwa bertani padi akan lebih jauh menguntungkan dari pada bertani sawit. 

Apa yang selama ini diikhtiarkan oleh Bupati Siak Syamsuar, telah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Stimulan yang diberikan Bupati Siak kepada petani juga mampu mendongkrak harga gabah. 

Faktanya lagi, sampai saat ini produksi padi petani di Siak tidak hanya diserap pasar lokal, melainkan hingga pasar nasional. Gabah-gabah dari Siak saat ini diambil langsung oleh toke dari Medan. 

"Boleh ditanyakan kepada petani bagaimana kondisi lahan petanian mereka dulu dan sekarang. Harga juga boleh ditanyakan,  kelipatanya sekarang sangat dirasakan petani.  Harga tanah juga terkatrol seiring membaiknya harga gabah," tegas Budiman, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Siak. 

Dijelaskannya juga, selama sepekan ini 187 ton gabah sudah dihasilkan dari panen raya di lahan persawahan Kecamatan Bungaraya seluas 31 hektar. Angka ini akan terus bertambah selama panen raya dilakukan.

Untuk tahun 2017 lalu lanjut Budiman menjelaskan,  total luasan produksi padi mencapai 5.031 hektar.  Tersebar di dua kecamatan yakni Bungaraya dan Sabakauh.  

Produksi padi yang dihasilkan mencapai 34.960 ton atau setara dengan 22.095  ton beras. 

"Untuk swasembada beras kita masih kekurangan 3.898 hektar lagi.  Belum lagi persoalan iklim yang masih belum menentu, " sebut Dia.  ***

Kategori:Pemerintahan, Riau
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/