Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Start Awal Urutan 21, Qarrar Firhand Finish di Podium 3
Olahraga
17 jam yang lalu
Start Awal Urutan 21, Qarrar Firhand Finish di Podium 3
2
Soal VAR, Ini Proses Persetujuan Dari FIFA
DKI Jakarta
17 jam yang lalu
Soal VAR, Ini Proses Persetujuan Dari FIFA
3
Pelatih Timnas Wanita Panggil 34 Pemain Uji Coba Lawan Singapura
Olahraga
17 jam yang lalu
Pelatih Timnas Wanita Panggil 34 Pemain Uji Coba Lawan Singapura
4
Aura Positif Ruang Ganti Persib Bandung Jelang Final Championship Series
Olahraga
17 jam yang lalu
Aura Positif Ruang Ganti Persib Bandung Jelang Final Championship Series
5
Ada Rekayasa Lalin di Dua Ruas Jalan Ini Mulai 22-26 Mei 2024
Umum
15 jam yang lalu
Ada Rekayasa Lalin di Dua Ruas Jalan Ini Mulai 22-26 Mei 2024
6
Dispusip DKI Rilis Buku Pemenang Hari Anak Jakarta
Umum
15 jam yang lalu
Dispusip DKI Rilis Buku Pemenang Hari Anak Jakarta
Home  /  Berita  /  Pemerintahan

PLN UID Jakarta Raya Luncurkan Elvis, Mobil Konversi Karya Siswa SMK

PLN UID Jakarta Raya Luncurkan Elvis, Mobil Konversi Karya Siswa SMK
Elvis, mobil konversi karya SMKN 1 dan SMKN 26 Jakarta. (Ist)
Rabu, 01 November 2023 18:02 WIB
Penulis: Azhari Nasution

JAKARTA - Masih dalam rangka Hari Listrik Nasional ke-78, PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya meluncurkan 'Electric Vehicle Conversion' (Elvis) tahap 2 yaitu mobil listrik konversi karya siswa SMKN 1 dan SMKN 26 Jakarta, Elvis.

Program PLN Peduli kepada SMKN 1 dan SMKN 26 Jakarta merupakan bentuk dukungan PLN dalam pengembangan pendidikan vokasi serta mempercepat penetrasi kendaraan listrik di Indonesia. Hal ini sejalan Perpres No.55 Tahun 2019 tentang Percepatan Program Kendaraan Listrik Berbasis Baterai untuk Transportasi Jalan.

Pendanaan untuk masing-masing sekolah yang digunakan untuk pelatihan konversi mobil, pembelian mobil bekas, dan juga pembelian alat-alat pendukung, hingga akhirnya bisa menghasilkan mobil listrik konversi.

Ketua Program Elvis, Kepala SMKN 26 Jakarta, Drs. M. Bakri Akkas M.T, melaporkan bahwa program konversi kedua mobil listrik ini telah terlaksana dengan baik.

“Alhamdulillah kedua mobil yang dikonversi oleh SMKN 1 dan SMKN 26 Jakarta telah berhasil di konversi dalam kurun waktu 3 bulan. Banyak sekali pengalaman dan pelajaran yang diperoleh oleh siswa-siswa SMK, para guru pendamping, dan juga saya sendiri sebagai Kepala Sekolah,” ungkap Bakri.

General Manager PLN UID Jakarta Raya Lasiran mengapresiasi penuh karya siswa SMKN 1 dan SMKN 26 Jakarta yang telah bekerja keras menghasilkan mobil konversi berbahan bakar minyak menjadi berbahan bakar energi listrik.

“Program konversi Elvis ini merupakan bentuk dukungan kami untuk dunia pendidikan dan juga lingkungan. Melalui konversi mobil listrik ini kita ikut mendukung program pemerintah dalam mewujudkan Indonesia bebas emisi karbon pada tahun 2060,” jelas Lasiran, dalam keterangan tertulis, Rabu  (1/11/2023).

Program Elvis ini juga didukung oleh Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta. Dengan banyaknya peminat dari kalangan siswa, program konversi kendaraan listrik telah menjadi mata pelajaran intrakulikuler.

PLT Kepala Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta, Bapak Purwosusilo, M.Pd turut menyampaikan apresiasi dari Dinas Pendidikan.

“Kami sangat bangga kepada siswa-siswa SMKN 1 dan SMKN 26 Jakarta. Kami juga berterima kasih kepada PLN yang telah mendukung program konversi ini. Harapannya pengalaman dimiliki sisw siswi SMK ini bisa jadi bekal untuk mereka kelak,” ungkap Purwo.

Kedua mobil yang dikonversi adalah Grand Max karya siswa SMKN 1 Jakarta dan Jimny Katana karya siswa SMKN 26 Jakarta. Mobil konversi Grand Max tersebut mampu menempuh jarak 160 km dengan kecepatan rata-rata 60 km/jam dan waktu pengisian baterai sekitar 8 jam.

Sementara mobil konversi Jimny Katana mampu menempuh jarak 180 km dengan kecepatan rata-rata 60 km per jam dan proses pengisian baterai sekitar 8 hingga 9 jam. (Yazid N). ***

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/