Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Munir Arysad Minta Rekrutmen PJLP dan TA Prioritaskan Warga Jakarta
Pemerintahan
15 jam yang lalu
Munir Arysad Minta Rekrutmen PJLP dan TA Prioritaskan Warga Jakarta
2
5 Rekomendasi Sepatu Puma di Blibli
Umum
23 jam yang lalu
5 Rekomendasi Sepatu Puma di Blibli
3
Rosan: Olimpiade Paris Diharap jadi Penentu Sukses 3 Target Utama Angkat Besi
Olahraga
11 jam yang lalu
Rosan: Olimpiade Paris Diharap jadi Penentu Sukses 3 Target Utama Angkat Besi
4
Komisi B DPRD DKI Bahas Pra RKPD Tahun 2025
Umum
15 jam yang lalu
Komisi B DPRD DKI Bahas Pra RKPD Tahun 2025
5
Milly Alcock Siap Beraksi dalam Film Baru Supergirl
Umum
10 jam yang lalu
Milly Alcock Siap Beraksi dalam Film Baru Supergirl
6
Sarwendah Layangkan Somasi, Geram Difitnah Punya Hubungan Khusus dengan Bertrand Peto
Umum
10 jam yang lalu
Sarwendah Layangkan Somasi, Geram Difitnah Punya Hubungan Khusus dengan Bertrand Peto
Home  /  Berita  /  Politik

Program Pro Pemilih Muda Dinilai jadi Penunjang Melejitnya Popularitas Golkar

Program Pro Pemilih Muda Dinilai jadi Penunjang Melejitnya Popularitas Golkar
Ketum Golkar Airlangga Hartarto dalam suatu kesempatan. (foto: golkar for gonewsco)
Selasa, 27 September 2022 20:02 WIB
JAKARTA - Pengamat politik Ujang Komarudin mengatakan kepada wartawan, Selasa (27/9/2022), Partai Golkar telah membangun kedekatan dengan pemilih muda sejak lama. Golkar juga memiliki Ketua Umum Airlangga Hartarto yang dekat dengan kaum muda, serta anggota dewan dari kalangan millenial.

"Mereka (Golkar) ada program terencana untuk bisa mendekati kalangan milenial dan generasi Z. Sudah lama dan program sudah jalan. Sudah ada anggota DPR yang milenial. Itu menjadi amunisi untuk menjadi contoh teladan dan mendekati anak milenial," kata Ujang sebagaimana dikutip GoNEWS.co.

Baca Juga: Legislator Golkar Dorong Negara Percanggih Keamanan Digital 

Baca Juga: Gejolak PPP, Golkar Disarankan Waspada 

Sebelumnya, survei terkini CSIS menyebutkan bahwa Golkar populer di kalangan pemilih muda, sebanyak 94% dan kesukaannya di 75.9%.

"Dan hasil survey itu tidak berdiri sendiri, itu atas usaha dan kerja keras semua pengurus dan anggota golkar untuk mendekati kalangan muda. Termasuk Menko Airlangga, ketua umumnya, mengurus Kartu Pra Kerja, kan itu banyak dibutuhkan milenial. Mungkin itu juga dampaknya ada, dan kesukaan di kalangan anak-anak millenial," tambah Ujang.

Baca Juga: Legislator Golkar: APBN Harus Bisa Bangun Jalan hingga Tingkat Desa 

Baca Juga: IPR: Kampanye Medsos Golkar Mesti Masif dan Sistematis 

Dengan adanya wakil rakyat dari kalangan muda, juga ketua umum yang dekat dengan kaum muda, maka kini tinggal bagaimana Golkar mewujudkan aspirasi pemilih muda akan calon pemimpin harapan mereka.

"Saya melihat bahwa karakter pemilih muda, butuh pemimpin yang muda, cerdas, dan bisa memberikan harapan kepada mereka, termasuk memberi harapan seperti biaya pendidikan yang murah, beasiswa, pekerjaan, itu isu-isu yang penting bagi mereka," jelas Ujang.

Baca Juga: IPO: Kedekatan Golkar-PSI Untungkan Pencapresan Airlangga 

Baca Juga: Legislator Golkar Ingatkan Jangan Ada Pasal Sisipan di RUU 7 Provinsi 

Calon pemimpin yang bukan sekedar menjual janji, tetapi juga membuat aksi. "Bagus ketika mereka tau apa yang dimau dan identifikasi, bukan cuma janji tetapi eksekusi kebijakan yang pro pemilih muda," tandas Ujang.***

Editor:Muhammad Dzulfiqar
Kategori:Politik, Nasional, DKI Jakarta
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/