Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Munir Arysad Minta Rekrutmen PJLP dan TA Prioritaskan Warga Jakarta
Pemerintahan
19 jam yang lalu
Munir Arysad Minta Rekrutmen PJLP dan TA Prioritaskan Warga Jakarta
2
Rosan: Olimpiade Paris Diharap jadi Penentu Sukses 3 Target Utama Angkat Besi
Olahraga
15 jam yang lalu
Rosan: Olimpiade Paris Diharap jadi Penentu Sukses 3 Target Utama Angkat Besi
3
Milly Alcock Siap Beraksi dalam Film Baru Supergirl
Umum
15 jam yang lalu
Milly Alcock Siap Beraksi dalam Film Baru Supergirl
4
Komisi B DPRD DKI Bahas Pra RKPD Tahun 2025
Umum
19 jam yang lalu
Komisi B DPRD DKI Bahas Pra RKPD Tahun 2025
5
Ariel NOAH Berbagi Cerita Menjaga Keharmonisan Band
Umum
15 jam yang lalu
Ariel NOAH Berbagi Cerita Menjaga Keharmonisan Band
6
Sarwendah Layangkan Somasi, Geram Difitnah Punya Hubungan Khusus dengan Bertrand Peto
Umum
14 jam yang lalu
Sarwendah Layangkan Somasi, Geram Difitnah Punya Hubungan Khusus dengan Bertrand Peto
Home  /  Berita  /  Pemerintahan

260 Formasi CPNS Jambi Kosong

260 Formasi CPNS Jambi Kosong
Ilustrasi CPNS. (gambar: ist. via radar lombok)
Minggu, 23 Januari 2022 10:25 WIB

JAKARTA - 260 formasi Calon Pegawai Negri Sipil (CPNS) tidak terisi di Pemerintah Provinsi Jambi pada seleksi CPNS tahun 2021. Hal tersebut terungkap dari publikasi DPR yang dibaca di Jakarta, Minggu (23/1/2022).

Terkait hal ini, Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) dalam hal ini Komisi II, telah melakukan kunjungan kerja spesifik dengan Wakil Gubernur Sumatera Selatan Mawardi Yahya, Kepala Kantor Regional VII Badan Kepegawaian Nasional (BKN) Palembang Margi Prayitno, Deputi Manajemen Kepegawaian BKN Haryomo Dwi Putranto, Staf Ahli Kementerian PAN-RB Teguh Wijanarko di Palembang, Sumsel, Kamis (20/1/2022). Kanreg VII BKN Palembang adalah Kanreg yang meliputi wilayah kerja Sumsel, Bangka Belitung, Bengkulu dan Jambi.

Anggota Komisi II DPR RI Guspardi Gaus berpandangan, kekosongan ratusan formasi tersebut merugikan masyarakat.

"Sangat prihatin dan kecewa mendengarnya. Terlebih lagi diketahui saat ini, peserta yang mengikuti tes di seluruh Indonesia ada jutaan, sedangkan yang mengikuti di Kanreg VII meliputi Sumsel, Bengkulu, dan Bangka Belitung yang berjumlah puluhan ribu namun yang diterima hanya beberapa. Ditambah lagi Jambi yang tidak menyelenggarakan tes CPNS ini akan menjadi kerugian masyarakat yang menginginkan sekali menjadi abdi negara," kata legislator PAN itu sebagaimana dikutip GoNEWS.co.

Deputi Pembinaan Manajemen Kepegawaian BKN Pusat Haryono Dwi Putranto memastikan akan mengevaluasi kekosongan 260 formasi CPNS di Pemprov Jambi yang tidak terisi pada seleksi CPNS 2021.

"Saya akan mengevaluasi formasi yang sudah ditetapkan setiap tahunya. Jika masih ada kekosongan dan itu menjadi suatu kebutuhan di daerah, tentu akan kita buka kembali untuk diisi pelamaran tahun ini. Namun kami akan melihat dulu apakah memang kekosongan-kekosongan itu perlu diisi atau tidak. Dilihat kekosongan tersebut untuk formasi jabatan apa. Dan didengarkan terlebih dahulu kebutuhan yang ada di daerah," jelasnya.

Haryono menyambut positif atas kunjungan Komisi II DPR RI terkait evaluasi pelaksanaan seleksi CPNS 2021. Ia mengatakan ada beberapa masukan dari Anggota Dewan tentang evaluasi pelaksanaan tes CPNS 2021, agar pelaksanaan seleksi ke depannya bisa menjadi lebih baik jika dibandingkan dengan saat ini.

"Alhamdulillah-nya di wilayah kerja Kantor Regional VII BKN Palembang tidak ditemukan permasalahan-permasalahan, ataupun kecurangan-kecurangan, yang Insya Allah hasilnya objektif, transparan dan akuntabel," ungkapnya yang diamini Kepala Kanreg VII BKN Palembang Margi Prayitno.***

Editor:Muhammad Dzulfiqar
Kategori:Pemerintahan, DPR RI, DKI Jakarta, Sumatera Selatan
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/