Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Avril Lavigne Anggap Teori Konspirasi Tentangnya Sebagai Bukti Awet Muda
Umum
22 jam yang lalu
Avril Lavigne Anggap Teori Konspirasi Tentangnya Sebagai Bukti Awet Muda
2
Tak Enak dengan Bea Cukai, Enzy Storia Harap Ada Perbaikan Layanan Publik
Umum
22 jam yang lalu
Tak Enak dengan Bea Cukai, Enzy Storia Harap Ada Perbaikan Layanan Publik
Home  /  Berita  /  Olahraga
Kompetisi Sepakbola Liga 1 2021-2022

Wahyu Prasetyo Siap Redam Agresifitas Lini Depan Persija

Wahyu Prasetyo Siap Redam Agresifitas Lini Depan Persija
PSIS Semarang (Dok. ligaindonesiabaru)
Kamis, 06 Januari 2022 12:05 WIB
Penulis: Azhari Nasution
GIANYAR - Pelatih Kepala PSIS Semarang. Dragan Djukanovic yang masih menjalani karantina tidak bisa mendampingi Tim Mahesa Jenar saat menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-18 sekaligus laga pembuka puratan kedua Liga 1 2021/2022.

Meski tanpa didampinginya, Asisten Pelatih PSIS Semarang, Achmad Resal menegaskan bahwa tim siap untuk meladeni permainan Persija Jakarta. Ia mengatakan Hari Nur Yulianto dkk saat ini dalam kondisi yang siap menghadapi pertandingan melawan Persija Jakarta.

“Saya kan sebelumnya pernah ikut dengan Coach Dragan (Djukanovic) dan saya sudah sering komunikasi sama beliau soal program latihan dan sebagainya, jadi enggak ada kendala,” tutur Achmad Resal.

“Menurut saya adaptasi anak-anak juga bagus karena kita di sini tim pelatih dan ofisial tim selalu komunikasi dengan Coach Dragan,” sambungnya.

Sementara bek PSIS Semarang, Wahyu Prasetyo mengaku siap meredam agresifitas permainan lini depan Persija Jakarta. Termasuk mengantisipasi pergerakan striker andalan Persija Jakarta, Marko Simic.

“Kalau pemain depan mereka memang bagus-bagus, tapi kita antisipasi semua pemain karena berbahaya. Mulai dari Simic (Marko), Jauhari (Irfan), dan lain-lain pastinya. Kita sudah mengantisipasi dalam latihan kemarin,” tegas Wahyu Prasetyo.

PSIS Semarang tidak diperkuat dua pilarnya, Pratama Arhan dan Alfreanda Dewangga yang baru saja membela Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2020 dan masih menjalani masa karantina. Achmad Resal memastikan PSIS Semarang tidak bergantung pada satu dua pemain, tanpa kedua pemain tersebut ia masih optimistis skuat Laskar Mahesa Jenar bisa meladeni permainan Persija Jakarta.

“Kita sudah beberapa series sebelumnya memang tampil tanpa Arhan (Pratama) dan Dewa (Alfreanda Dewangga). Tapi bagi saya, semua pemain di sini sama. Persija tampil dengan kekuatan penuh, kita juga akan tampil dengan kekuatan penuh,” tandasnya. ***

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/