Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Afgan Ikut Jadi Bintang Tamu dalam Konser David Foster
Umum
24 jam yang lalu
Afgan Ikut Jadi Bintang Tamu dalam Konser David Foster
2
PWI Jaya Mulai Siapkan Ajang Anugerah MHT Award 2024
Umum
23 jam yang lalu
PWI Jaya Mulai Siapkan Ajang Anugerah MHT Award 2024
3
Presiden NOC Prancis Doakan Timnas U-23 Lolos ke Olimpiade 2024 Paris
DKI Jakarta
23 jam yang lalu
Presiden NOC Prancis Doakan Timnas U-23 Lolos ke Olimpiade 2024 Paris
Home  /  Berita  /  Olahraga
Indonesia Basketball League (IBL) 2022

RANS PIK Basketball Rekrut Defender Ulung

RANS PIK Basketball Rekrut Defender Ulung
Shane Heyward. (Dok. iblindonesia)
Sabtu, 13 November 2021 16:33 WIB
Penulis: Azhari Nasution
JAKARTA - Kini, Shane Heyward kembali memiliki kesempatan untuk membuktikan kualitasnya setelah  RANS PIK Basketball memilihnya pada IBL Draft 2021 Foreign Player Round 2. Pemain yang dikenal IBL Fans dengan nama Hal Heyward ini merupakan salah satu dari trio asing impresif milik Satya Wacana Saints Salatiga di Indonesia Basketball League (IBL) 2020.

Salah satu dari trio asing impresif milik Satya Wacana Saints Salatiga di Indonesia Basketball League (IBL) 2020. Kini, dia punya kesempatan untuk kembali membuktikan kualitasnya.

Kalau soal permainan, rasanya tidak perlu ada yang diragukan lagi dari pemain 29 tahun dengan tinggi 200 cm tersebut. Karena di musim 2020 lalu, dia mampu mencetak rata-rata 18,5 PPG dan 12,3 RPG. Heyward membuat catatan rata-rata sebanyak itu hanya dengan tampil sebanyak enam pertandingan saja.

Awalnya, Satya Wacana benar-benar optimistis bisa masuk Playoffs di musim 2020. Sebab, Heyward bersama dua rekannya, yakni Montrell Williams dan Chris Sterling, bisa mendongkrak performa tim tersebut. Tapi sayang, semua harapan Satya Wacana pupus setelah Shane Heyward mengalami cedera cukup parah. Saat itu, dia dinyatakan menderita cedera ACL dan MCL. Satya Wacana terpaksa menggantinya.

Salah satu keistimewaan dari Shane Heyward adalah akurasi tembakannya. Dia mampu mencetak field goals precentage sebesar 47,7% secara keseluruhan. Lalu ada hal yang paling istimewa, dan mungkin membuat jajaran staf pelatih RANS PIK Basketball yakin untuk merekrutnya. Faktanya dalam enam pertandingan di IBL 2020, Heyward bisa membuat rata-rata 4,8 Block Per Game. Ini menggambarkan bahwa Heyward benar-benar sosok yang tepat ada di barisan pertahanan tim.

Sebelum memilih, RANS PIK Basketball tentu sudah menimbang dengan matang, serta memastikan kondisinya. Kalau tampil dengan kondisi prima, Heyward bakal jadi pilar penting di tim asuhan Koko Heru Setyo Nugoho tersebut. ***

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/