Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Komisi B DPRD DKI Jakarta Soroti Kinerja Tahun 2023 OPD dan BUMD
Pemerintahan
22 jam yang lalu
Komisi B DPRD DKI Jakarta Soroti Kinerja Tahun 2023 OPD dan BUMD
2
Berpeluang Raih Norma Grand Master, Aditya Butuh 1 Poin Kemenangan
Olahraga
10 jam yang lalu
Berpeluang Raih Norma Grand Master, Aditya Butuh 1 Poin Kemenangan
3
Kalah dari Uzbekistan, Timnas U 23 Indonesia Masih Ada Peluang Lolos ke Olimpiade 2024 Paris
Olahraga
8 jam yang lalu
Kalah dari Uzbekistan, Timnas U 23 Indonesia Masih Ada Peluang Lolos ke Olimpiade 2024 Paris
Home  /  Berita  /  Umum

Masjid Terapung Samudera Ilahi, Ikon Baru Wisata di Pessel-Sumbar, Ini Penampakannya

Masjid Terapung Samudera Ilahi, Ikon Baru Wisata di Pessel-Sumbar, Ini Penampakannya
Masjid Terapung Samudera Ilahi di kawasan objek wisata Pantai Carocok, Painan, Pesisir Selatan, Sumatera Barat. (suara.com)
Minggu, 31 Januari 2021 15:02 WIB
PAINAN -- Pembangunan Masjid Terapung Samudera Ilahi di kawasan objek wisata Pantai Carocok, Painan, Pesisir Selatan (Pessel), Sumatera Barat (Sumbar), sudah rampung. Masjid ini rencananya diresmikan pada Jumat (5/2/2021) pekan depan.

Dikutip dari Suara.com, Kabag Humas dan Protokoler Pemkab Pessel, Rinaldi Dasar mengungkapkan, rencananya peresmian masjid ini akan dirangkai dengan tablig akbar yang menghadirkan ulama kondang dari Pekanbaru, Riau, Ustaz Abdul Somad (UAS).

''Namun rencana tersebut dibatalkan Pemkab Pessel, karena pertimbangan menghindari kerumunan di tengah pandemi Covid-19,'' jelas Rinaldi, Sabtu (30/1/2021).

Dituturkan Rinaldi, peresmian masjid ini nantinya akan ditandai dengan pelaksanaan shalat Jumat perdana di rumah ibadah itu, dengan menghadirkan Rektor Universitas Islam Negeri Imam Bonjol (UIN IB) Padang, Prof Eka Putra Wirman sebagai khatib.

''Rencananya Jumat depan, khatibnya Rektor UIN IB Padang,'' kata Rinaldi.

Pembangunan masjid ini menghabiskan anggaran Rp27,5 miliar. Masjid ini ini memiliki 2 menara setinggi 32 meter dan taman seluas 1.795 meter persegi.

Menurut Rinaldi, Masjid Terapung ini akan menjadi ikon baru untuk wisata Pessel. ''Saat ini, pengerjaanya diklaim sudah rampung 100 persen dan layak untuk diresmikan,'' sambungnya.***

Editor:hasan b
Sumber:suara.com
Kategori:Umum
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/