Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Indonesia Gagal Juara Piala Uber 2024, Ester Sudah Tunjukkan Perlawanan Maksimal
Olahraga
20 jam yang lalu
Indonesia Gagal Juara Piala Uber 2024, Ester Sudah Tunjukkan Perlawanan Maksimal
2
Jalani Sosialisasi VAR, Skuat Pesut Etam Antusias
Olahraga
20 jam yang lalu
Jalani Sosialisasi VAR, Skuat Pesut Etam Antusias
3
Antusiasme Alberto Rodriguez Jajal Championship Series Lawan Bali United
Olahraga
20 jam yang lalu
Antusiasme Alberto Rodriguez Jajal Championship Series Lawan Bali United
4
Ciro Alves dan Pengorbanan Untuk Persib Bandung Catat Statistik Apik
Olahraga
19 jam yang lalu
Ciro Alves dan Pengorbanan Untuk Persib Bandung Catat Statistik Apik
5
Ginting Tak Mampu Lepas dari Tekanan, Indonesia Tertinggal 0-1 dari China
Olahraga
17 jam yang lalu
Ginting Tak Mampu Lepas dari Tekanan, Indonesia Tertinggal 0-1 dari China
6
Kalahkan Li Shi Feng, Joko Jaga Peluang Indonesia Rebut Piala Thomas 2024
Olahraga
14 jam yang lalu
Kalahkan Li Shi Feng, Joko Jaga Peluang Indonesia Rebut Piala Thomas 2024
Home  /  Berita  /  Riau

Hasilkan Uang dari Tanam Cabai Rawit di Saat Pandemi Corona, Ini Kiatnya

Hasilkan Uang dari Tanam Cabai Rawit di Saat Pandemi Corona, Ini Kiatnya
Ade Gunawan. (GoNews.co)
Selasa, 07 April 2020 13:17 WIB
Penulis: Muslikhin Effendy
PEKANBARU - Di saat wabah corona masih mengintai dan pemutusan hubungan kerja alias PHK terjadi di mana-mana. Virus ini sudah menghantam segala sendi. Mulai dari membahayakan manusia sampai melumpuhkan ekonomi.

Wabah ini juga belum diketahui kapan akan reda. Jumlah korban terus bertambah. Tidak ada seorangpun menyangka akan cobaan yang Allah SWT berikan seperti pandemi Covid-19 yang sudah merambak ke seluruh antero dunia.

Namun demikian, sebagai Muslim dan Mukmin kita harusnya waspada karena hampir setiap waktu sudah baca atau ingat QS Al-Baqarah (2): 155 yang artinya: "Dan sungguh akan Kami berikan cobaan kepadamu, dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa dan buah-buahan. Dan berikanlah berita gembira kepada orang-orang yang sabar."

Jadi, tidak seharusnya kita mengeluh karena sudah begitu banyak nikmat yang Allah SWT telah berikan kepada kita selama ini. Hal ini juga yang dilakukan sebagian masyarakat, untuk tetap berkarya dan bertahan hidup di tengah pandemi Corona.

Ade Gunawan, salah seorang warga di Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru misalnya, tanpa mengeluh dan nurut dengan anjuran pemerintah untuk tetap di rumah, dimanfaatkan untuk tetap mencari akal demi memenuhi kebutuhan hidup keluarganya.

Imbauan di rumah saja, Ia manfaatkan dengan bertani. Ia menanam cabai dalam polibag yang juga merupakan salah satu program Presiden Joko Widodo yakni dengan sistem Tabulapot.

Ternyata langkah Ade Gunawan ini tidak sia, selain mengikuti imbauan Pemerintah untuk tetap di rumah saja, yang Ia lakukan juga bentuk partisipasi menggalakkan Program Pemerintah untuk masyarakat sekaligus mengambil peluang menghasilkan "PIti Masuak", atau mendapat pundi-pundi uang dalam bahasa Minang.

"Yang kita lakukan ini sesuai anjuran pemerintah, dimana pemerintah menginginkan agar masyarakat bisa menyediakan sendiri kebutuhan dapurnya saat di rumah," ujar Ade Gunawan yang pernah bekerja di salah satu Bank Swasta itu, Selasa (07/4/2020).

Ia berharap, tanaman cabai rawit menggunakan polibag itu, bisa menjadi alternatif juga untuk bingkisan lebaran pengganti parcel/bingkisan lainnya.

"Melalui bimbingan dari Bapak Sulistio, pemilihan jenis bibit serta cara perawatan cabai rawit yang kita kembangkan saat ini, juga akan dipasarkan jelang lebaran nanti. Selain untuk kebutuhan dapur, cabai rawit ini juga bisa dijadikan salah satu alternatif tanaman hias di depan rumah," ujar Ade yang saat ini juga menjadi Pengurus DPD Partai Demokrat Riau itu.

Ade Gunawan, yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Organisasi Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia ( APPSI ) Provinsi Riau itu menjelaskan, dengan bertanam cabai rawit, tubuh juga menjadi sehat karena selalu berkeringat. "Anggap saja sebagai pengganti olahraga," tandasnya.

Dia berharap, semakin banyak masyarakat yang mengikuti jejaknya. Ia juga mendorong agar para pengusaha dan pemerintah daerah bisa mensuport kegiatan bertani tersebut. "Perlu dukungan semuanya, karena manfaatnya sangat banyak, pertama, mengurangi kegiatan berkumpul dan bepergian yang tidak terlalu penting disaat pandemi corona. Kemudian kegiatan ini juga bagian dari edukasi kepada masyarakat untuk memanfaatkan lahan disekitar rumah dan meningkatkan ekonomi keluarga. Terakhir memberikan salah satu alternatif menanggulangi pengangguran akibat PHK," pungkasnya.

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/