Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Shin Tae-yong: Masih Ada Kesempatan Indonesia Lolos ke Paris
Olahraga
15 jam yang lalu
Shin Tae-yong: Masih Ada Kesempatan Indonesia Lolos ke Paris
2
Langkah-langkah Mudah Klaim Asuransi Mobil All Risk, Auto Diterima!
Umum
17 jam yang lalu
Langkah-langkah Mudah Klaim Asuransi Mobil All Risk, Auto Diterima!
3
Promosi dan Degradasi di Timnas U-16 Selama TC di Yogyakarta
Olahraga
13 jam yang lalu
Promosi dan Degradasi di Timnas U-16 Selama TC di Yogyakarta
4
PT Pembangunan Jaya Ancol Bukukan Pendapatan Rp 255,6 Miliar
Pemerintahan
13 jam yang lalu
PT Pembangunan Jaya Ancol Bukukan Pendapatan Rp 255,6 Miliar
5
Sekda DKI Kukuhkan 171 Petugas Penyelenggara Ibadah Haji
Pemerintahan
13 jam yang lalu
Sekda DKI Kukuhkan 171 Petugas Penyelenggara Ibadah Haji
6
Ketum PSSI Bangga dengan Perjuangan Garuda Muda
Olahraga
14 jam yang lalu
Ketum PSSI Bangga dengan Perjuangan Garuda Muda
Home  /  Berita  /  GoNews Group

Sedang Bekerja di Ladang, Petani di Rohil Tewas Disambar Petir

Sedang Bekerja di Ladang, Petani di Rohil Tewas Disambar Petir
Korban saat di Puskesmas setempat. (foto istimewa)
Selasa, 08 Oktober 2019 10:47 WIB
Penulis: Yan Faisal
BAGANSIAPIAPI - Seorang petani di Kecamatan Rimba Melintang, Kabupaten Rokan Hilir, Riau tewas disambar petir saat sedang bekerja di ladang. Sementara itu, satu orang harus dirawat di Puskesmas setempat.

Peristiwa naas itu terjadi Senin (7/10/2019) petang sekitar pukul 17.30 Wib. Saat itu, Supriadi (40) dan temannya Kahar (56) sedang membersihkan ladang, dan tiba-tiba datang angin kencang yang disertai petir, tak lama kemudian hujan turun dengan deras. Karena datangnya mendadak, keduanya tidak sempat berlindung.

''Karena tak sempat berlindung, keduanya tersambar petir dan Supriadi meninggal, sedangkan Kahar dirawat di Puskesmas,'' ujar Suryadi, Penghulu Pematang Sikek, Selasa (8/10/2019) pagi.

''Saat ini kami sedang prosesi pemakaman. Kedepan, kita berharap agar warga segera menghentikan aktifitas begitu hujan datang yang disertai petir,'' himbaunya.

Camat Rimba Melintang, Burhanudin SHut menyebutkan berdasarkan informasi Badan Meterologi Geofisika dan Klimatologi, untuk Riau dan sekitarnya di beberapa titik akan terjafi hujan disertai ribut petir. Jika hujan, hentikan aktifitas, jangan di ruang terbuka, demi keselamatan saat bekerja,'' ajak Burhanudin.

Informasi dirangkum dari Pukesmas Rimba Melintang, Selasa (8/10/2019) menyebutkan, pihaknyaUGD menerima 2 warga tersambar petir untuk mendapatkan pertolongan. ''Sempat ditangani, namun satu diantaranya meninggal dunia, satu lagi atas nama Kahar (56) kondisinya mulai membaik''.

Kepenghuluan Pematang Sikek, Kecamatan Rimba Melintang merupakan daerah perbukitan yang memiliki hamparan ladang tanaman padi yang luas dengan kebun sawit terbentang. ***

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/