Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Kalahkan Li Shi Feng, Joko Jaga Peluang Indonesia Rebut Piala Thomas 2024
Olahraga
22 jam yang lalu
Kalahkan Li Shi Feng, Joko Jaga Peluang Indonesia Rebut Piala Thomas 2024
2
Indonesia Tertinggal 0-2 Atas China, Fajar/Rian: Liang/Wang Lebih Berani dan CerdikĀ 
Olahraga
22 jam yang lalu
Indonesia Tertinggal 0-2 Atas China, Fajar/Rian: Liang/Wang Lebih Berani dan CerdikĀ 
3
Indonesia Runner Up Piala Thomas, Bakri Kesulitan Keluar dari Tekanan
Olahraga
20 jam yang lalu
Indonesia Runner Up Piala Thomas, Bakri Kesulitan Keluar dari Tekanan
4
Ketua Umum Forkabi Nilai Heru Budi Layak Pimpin Jakarta
DKI Jakarta
3 jam yang lalu
Ketua Umum Forkabi Nilai Heru Budi Layak Pimpin Jakarta
5
Pemprov DKI Raih Provinsi Terbaik Tiga Penghargaan Pembangunan Daerah
Pemerintahan
2 jam yang lalu
Pemprov DKI Raih Provinsi Terbaik Tiga Penghargaan Pembangunan Daerah
6
Ketua FKDM DKI Sebut Kinerja Pj Gubernur Sudah Bagus
Pemerintahan
2 jam yang lalu
Ketua FKDM DKI Sebut Kinerja Pj Gubernur Sudah Bagus
Home  /  Berita  /  Riau

Meranti Night Carnival Ikut Meriahkan Pesta Perang Air di Kota Sagu

Meranti Night Carnival Ikut Meriahkan Pesta Perang Air di Kota Sagu
Kepala Disparpora Kepulauan Meranti Rizki Hidayat SStp MSi, didampingi Kabid Pariwisata Indra Yuni, saat konferensi pers terkait pesta perang air
Senin, 21 Januari 2019 15:24 WIB
Penulis: Gunawan
SELATPANJANG - Meranti Night Carnival ikut ditampilkan di pesta perang air yang akan dilaksanakan di Kabupaten Kepulauan Meranti, bertempat di Taman Cikpuan, Jalan Merdeka Selatpanjang.

Meranti Night Carnival yang dimulai 5-10 Februari 2019 ini akan menampilkan food center point souvener atau handeralf, night market, pentas seni, live musik, stand up comedy, dan thalk show.

Sebagaimana disampaikan Kepala Disparpora Kepulauan Meranti Rizki Hidayat SStp MSi, didampingi Kabid Pariwisata Indra Yuni, saat berlangsungnya kegiatan perang air nanti tidak hanya diikuti oleh warga di Kepulauan Meranti saja akan tetapi diikuti oleh warga yang berasal dari luar negeri.

"Tidak hanya warga Meranti tetapi juga warga luar negeri, seperti Hongkong dan Kedubes Cina," ujar Rizki kepada sejumlah wartawan dalam konferensi pers yang digelar di Kantor Disparpora Kepulauan Meranti, Jalan Dorak, Selatpanjang, Senin (21/1/2019) siang.

Dijelaskan Rizki, oleh karena banyaknya Wisatan Asing (Wisman) yang akan datang ke Kabupaten Kepulauan Meranti pada pesta perang air yang digelar selama 6 hari yakni mulai 5 hingga 7 Februari itu, pihak Disparpora mengimbau kepada masyarakat untuk sama-sama menjaga keamanan dan ketertiban bersama.

"Dukungan dari semua pihak sangat kita harapkan, tetutama bagi Wisman yang datang bisa merasa aman dan nyaman," harap Rizki.

Ditambahkan Rizki, dari data yang diperoleh tahun lalu jumlah keseluruhan wisatawan saat perayaan perang air di kota sagu mencapai 25.000. Sementara wisatawan luar negeri mencapai 547 orang.

Lebih jauh, Kadisparpora Kepulauan Meranti itu juga mengingatkan kepada pelaku-pelaku usaha untuk tidak menaikan harga secara semena-mena.

"Kita juga menghimbau kepada pelaku-pelaku usaha rumah makan dan perhotelan agar tidak menaikkan harga saat kegiatan perang air nanti. Takutnya ada oknum-oknum yang memanfaatkan moment ini," tegasnya.***

Kategori:Umum, Riau
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/