Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Munir Arysad Minta Rekrutmen PJLP dan TA Prioritaskan Warga Jakarta
Pemerintahan
18 jam yang lalu
Munir Arysad Minta Rekrutmen PJLP dan TA Prioritaskan Warga Jakarta
2
Milly Alcock Siap Beraksi dalam Film Baru Supergirl
Umum
13 jam yang lalu
Milly Alcock Siap Beraksi dalam Film Baru Supergirl
3
Rosan: Olimpiade Paris Diharap jadi Penentu Sukses 3 Target Utama Angkat Besi
Olahraga
14 jam yang lalu
Rosan: Olimpiade Paris Diharap jadi Penentu Sukses 3 Target Utama Angkat Besi
4
Komisi B DPRD DKI Bahas Pra RKPD Tahun 2025
Umum
18 jam yang lalu
Komisi B DPRD DKI Bahas Pra RKPD Tahun 2025
5
Ariel NOAH Berbagi Cerita Menjaga Keharmonisan Band
Umum
13 jam yang lalu
Ariel NOAH Berbagi Cerita Menjaga Keharmonisan Band
6
Sarwendah Layangkan Somasi, Geram Difitnah Punya Hubungan Khusus dengan Bertrand Peto
Umum
13 jam yang lalu
Sarwendah Layangkan Somasi, Geram Difitnah Punya Hubungan Khusus dengan Bertrand Peto
Home  /  Berita  /  GoNews Group

Pengeboran Sumur Gas Segat 5 di Langgam Resmi Dimulai

Pengeboran Sumur Gas Segat 5 di Langgam Resmi Dimulai
Bupati Pelalawan, HM Harris bersama petinggi EMP Bentu Limited, pada acara syukuran di lokasi pengeboran Segat 5 Kelurahan Langgam, Rabu (24/10/2018).
Rabu, 24 Oktober 2018 13:39 WIB
Penulis: Farikhin
PANGKALAN KERINCI - Bupati Pelalawan, HM Harris sangat mendukung eksplorasi gas yang dilakukan di Kelurahan Langgam, Kecamatan Langgam. Ia berharap, eksplorasi tersebut dapat memberikan dampak positif bagi daerah.

Hal ini disampaikan usai acara syukuran di lokasi pengeboran (weel site) Segat 5 di Kelurahan Langgam, Rabu (24/10/2018).

"Tentu kita sangat berterimakasih, potensi daerah bisa menjadi terkelola dengan baik," ujar Bupati Harris, kepada GoRiau.

Dengan adanya sumur-sumur gas tersebut, ia berharap Kabupaten Pelalawan mendapat tambahan dana pusat dari bagi hasil minyak dan gas (Migas). "Dengan gas ini, menjadi  tambahan bagi daerah," ucap dia.

Dengan adanya kegiatan pengeboran sumur gas bumi Segat 5 oleh EMP Bentu Limited, jelas terbuka lapangan kerja baru bagi masyarakat sekitar. Ia berpesan, pihak perusahaan untuk dapat melibatkan tenaga kerja lokal.

"Tolong dimasukkan juga putra daerah, kita minta kerjasamanya. Jadi dengan adanya kehadiran perusahaan, kita punya rasa untuk ikut memiliki," tandas Bupati Harris.

Ia juga tak menampik, belum ada komplain dari masyarakat terkait Corporate Social Responsibility (CSR) oleh perusahaan. "Soal CSR, selama ini belum ada komplain dari masyarakat. Berarti memang tidak ada masalah dengan EMP Bentu," ujarnya menutup.

Terpisah, Manager General Publik Affairs (GPA) EMP Bentu Ltd, Amru Mahali mengatakan, akan dimulai pengeboran sebanyak 4 sumur gas bumi yang baru di Kabupaten Pelalawan. "Hari ini, akan dilakukan penanjakan (Spud In) di salah satu sumur gas," ungkapnya.

Lanjut dia, lokasi sumur Segat 5 merupakan sumur gas pertama yang akan dibor oleh EMP Bentu Ltd pada tahun ini. "Setelah lokasi Sumur Segat 5, berturut-turut akan dibor 3 lokasi sumur gas lain yakni Segat 8, Seng 4 dan terakhir Segat 7," paparnya.

Sumur-sumur gas ini seluruhnya berlokasi di Kelurahan Langgam. Amru Mahali menyebutkan, saat ini EMP Bentu Ltd memproduksi gas bumi dengan total rata-rata produksi 55 MMSCFD.

"Gas tersebut dikonsumsi oleh PLN, PT RAPP dan PD Tuah Sekata serta PT Pertagas untuk program city gas di Kota Pekanbaru," tandasnya. ***

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/