Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Srikandi PLN Mengajar, Mahasiswa LP3I Jakarta Gali Lebih Dalam Peran Humas di Era Digital
Umum
10 jam yang lalu
Srikandi PLN Mengajar, Mahasiswa LP3I Jakarta Gali Lebih Dalam Peran Humas di Era Digital
2
Tampil di Kandang, Borneo FC Lebih Percaya Diri Hadapi Madura United FC
Olahraga
10 jam yang lalu
Tampil di Kandang, Borneo FC Lebih Percaya Diri Hadapi Madura United FC
3
Senator Dailami Ingin Pemprov DKI Segera Bangun RSUD Tipe B di Kepulauan Seribu
DPD RI
9 jam yang lalu
Senator Dailami Ingin Pemprov DKI Segera Bangun RSUD Tipe B di Kepulauan Seribu
4
Hadapi Borneo FC di Leg Kedua Semifinal, Rakhmat Basuki: Ada Energi Positif
Olahraga
10 jam yang lalu
Hadapi Borneo FC di Leg Kedua Semifinal, Rakhmat Basuki: Ada Energi Positif
5
Cadenazzi Optimistis Borneo FC Catat Hasil Positif
Olahraga
10 jam yang lalu
Cadenazzi Optimistis Borneo FC Catat Hasil Positif
6
Srikandi PLN dan Bhayangkari, Berbagi Cahaya Pengetahuan Listrik untuk Masyarakat
Pemerintahan
9 jam yang lalu
Srikandi PLN dan Bhayangkari, Berbagi Cahaya Pengetahuan Listrik untuk Masyarakat
Home  /  Berita  /  Riau

Syamsuar Tegaskan Tidak Ada Peserta 'Impor' di MTQ XVIII Kabupaten Siak

Syamsuar Tegaskan Tidak Ada Peserta Impor di MTQ XVIII Kabupaten Siak
Rapat.persiapan MTQ XVIII Kabupaten Siak dipimpin langsung Bupati Siak Syamsuar.
Senin, 16 Juli 2018 23:01 WIB
Penulis: Ira Widana
SIAK - Bupati Siak, Drs H Syamsuar menegaskan peserta Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XVIII Kabupaten Siak di Kecamatan Tualang, 22 Juli 2018 nanti harus dari putra san putri daerah asli Siak. Tidak ada lagi yang namanya peserta impor atau bon dari daerah lain.

"Pelaksanaan MTQ harus semakin lebih baik tidak hanya dari segi pembenahan infrastruktur yang lebih bagus, juga kelancaran kegiatan dan terutama dipastikannya para peserta yang berlomba merupakan putera daerah," tegas Syamsuar saat memimpin rapat persiapan MTQ di Gedung Olahraga Tualang, Senin (16/7/2018).

Pemimpin negeri Istana Matahari Timur ini mengatakan, tanpa harus mengambil anak daerah lain, anak di Kabupaten Siak sendiri memiliki potensi yang sangat banyak. Dan hal ini perlu digali lagi secara maksimal.

"Untuk itu, kecamatan-kecamatan hendaknya memaksimalkan dalam menggali potensi daerah yang dimiliki, sehingga apa yang kita tampilkan benar- benar anak- anak negeri ini sendiri," himbaunya sekaligus mengingatkan tuan rumah penyelenggara betul-tebul melakukan seleksi ketat.

Kenapa hal ini menjadi catatan yang penting, kata Syamsuar, mengakomodir anak-anak Siak akan menunjukan kualitas anak Siak. Sehingga prestasinya nanti bisa dilanjutkan ke tingkat Provinsi.

Kepada seluruh pantia terkait, Syamsuar juga mengingatkan semua jadwal cabang yang dilombakan harus sudah disosialisasikan kepada seluruh kordinator kecamatan sedini mungkin untuk kelancaran acara nantinya.

"Pelaksanaan MTQ Kabupaten Siak di Tualang ini harus menjadi yang terbaik. Untuk itu, panitia terkait pelaksanaan MTQ ini harus melakukan persiapan yang matang. Dan jika ada peserta dari luar Siak, panitia juga harus mendiskualifikasi peserta impor tersebut," tandasnya lagi.

Sementara itu, dalam rangka memeriahkan MTQ ini, masyarakat dihimbau untuk berpartisipasi. Pasalnya, event keagamaan tersebut bukan hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, tapi merupakan tanggung jawab bersama dalam rangka menyiarkan agama Islam di Siak.***

Kategori:Pemerintahan, Riau
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/