Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Ketua FKDM DKI Sebut Kinerja Pj Gubernur Sudah Bagus
Pemerintahan
20 jam yang lalu
Ketua FKDM DKI Sebut Kinerja Pj Gubernur Sudah Bagus
2
Timnas U 17 Wanita Tatap Laga Perdana Melawan Filipina di Piala Asia U 17 AFC 2024
Olahraga
18 jam yang lalu
Timnas U 17 Wanita Tatap Laga Perdana Melawan Filipina di Piala Asia U 17 AFC 2024
3
Tampil Trengginas, Korea Utara Bekuk Korea Selatan
Olahraga
17 jam yang lalu
Tampil Trengginas, Korea Utara Bekuk Korea Selatan
4
Ketua Umum Forkabi Nilai Heru Budi Layak Pimpin Jakarta
DKI Jakarta
20 jam yang lalu
Ketua Umum Forkabi Nilai Heru Budi Layak Pimpin Jakarta
5
Chand Kelvin dan Dea Sahirah Sudah Resmi Bertunangan
Umum
17 jam yang lalu
Chand Kelvin dan Dea Sahirah Sudah Resmi Bertunangan
6
Pemprov DKI Raih Provinsi Terbaik Tiga Penghargaan Pembangunan Daerah
Pemerintahan
20 jam yang lalu
Pemprov DKI Raih Provinsi Terbaik Tiga Penghargaan Pembangunan Daerah
Home  /  Berita  /  Riau

Puncak Arus Mudik di Jalur Lintas Barat yang Hubungkan Riau - Sumbar Diprediksi pada Malam Takbiran

Puncak Arus Mudik di Jalur Lintas Barat yang Hubungkan Riau - Sumbar Diprediksi pada Malam Takbiran
Foto: Ilustrasi (Dokumen GoRiau)
Sabtu, 09 Juni 2018 12:15 WIB
Penulis: Chairul Hadi
PEKANBARU - Jalur lintas barat yang menghubungkan Provinsi Riau - Sumatera Barat (Sumbar) selalu jadi rute favorit masyarakat untuk mudik ke kampung halaman atau sekedar jalan-jalan. Ini jadi prioritas kepolisian, agar arus tetap lancar.

Diprediksi, puncak arus mudik di jalur lintas barat akan terjadi pada malam takbiran, atau malam sebelum hari raya Idul Fitri. Namun demikian, lonjakan kendaraan sepertinya tidak begitu drastis.

Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Kampar AKP Wan Mantazaka berbincang dengan GoRiau.com pada Sabtu (9/6/2018) siang menuturkan, hal itu karena 'gelombang' arus mudik sudah terurai.

"Puncak arus mudik sedikit sulit diprediksi, mungkin pada saat malam takbiran, seperti tradisi tahun-tahun sebelumnya. Hanya saja sudah terurai, karena sebagian sudah mulai libur dan sudah mudik sebelum malam takbiran," sebut dia.

Dengan adanya libur panjang, sebagian masyarakat Riau sudah mulai melakukan Mudik. Bahkan pagi tadi, volume kendaraan yang melintas di jalur barat telah mengalami peningkatan.

"Jadi keberangkatan (Mudik) terurai, sehingga tidak terjadi di satu hari saja. Sebab itu, arus lalu lintas akan tetap berjalan normal nantinya. Kita juga terus melakukan koordinasi dengan Polres di perbatasan," lanjut AKP Wan Mantazaka.

Sejauh ini, jalan penghubung antara Riau dan Sumbar via Kabupaten Kampar tidak ada hambatan. Tim urai macet dari Polres Kampar dan jajaran Polsek juga sudah dikerahkan.

"Kita juga berkoordinasi dengan Polres Limapuluh Koto dan Polsek Pangkalan, sejauh ini jalur masih normal tidak ada gangguan, dan tidak ada bencana alam," pungkasnya. ***

Kategori:Peristiwa, Riau
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/