Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Indonesia Kalah, Gol Jasim Elaibi Paksa Indonesia Terbang ke Paris
Olahraga
17 jam yang lalu
Indonesia Kalah, Gol Jasim Elaibi Paksa Indonesia Terbang ke Paris
2
Persib Bersiap Menyongsong Championship Series
Olahraga
21 jam yang lalu
Persib Bersiap Menyongsong Championship Series
3
Lawan Irak, Ini Harapan Iwan Bule Jelang Laga Timnas Indonesia
Olahraga
23 jam yang lalu
Lawan Irak, Ini Harapan Iwan Bule Jelang Laga Timnas Indonesia
4
FIBA dirikan Kantor Perwakilan di Jakarta, Menpora Dito: Wujud Kepercayaan Dunia Basket
Olahraga
22 jam yang lalu
FIBA dirikan Kantor Perwakilan di Jakarta, Menpora Dito: Wujud Kepercayaan Dunia Basket
5
Langkah-langkah Mudah Klaim Asuransi Mobil All Risk, Auto Diterima!
Umum
6 jam yang lalu
Langkah-langkah Mudah Klaim Asuransi Mobil All Risk, Auto Diterima!
6
Shin Tae-yong: Masih Ada Kesempatan Indonesia Lolos ke Paris
Olahraga
4 jam yang lalu
Shin Tae-yong: Masih Ada Kesempatan Indonesia Lolos ke Paris
Home  /  Berita  /  Pemerintahan

Budidaya Perikanan dan Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Pesisir Jadi Andalan

Budidaya Perikanan dan Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Pesisir Jadi Andalan
Bupati Bengkalis, Amril Mukminin menyerahkan benih ikan kepada masyarakat dalam kegiatan restoking ikan di Desa Balai Pungut, Kecamatan Pinggir.
Jum'at, 29 Desember 2017 11:06 WIB
Penulis: Ismail

BENGKALIS-  Berbagai program dan kegiatan digulirkan Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Bengkalis sepanjang tahun 2017 dalam upaya pengembangan sektor kelautan dan perikanan di Negeri Junjungan

Tujuannya tak adalah bagaimana mengoptimalkan sumberdaya perikanan yang dimiliki daerah ini, guna meningkatkan dan mensejahterakan ekonomi masyarakat yang secara langsung akan berimbas pada Pendapatan Asli Daerah (PAD) di luar sektor minyak dan gas.     

Salah satu yang menjadi perhatian atau fokus DKP untuk meningkatkan dan mesejahterakan ekonomi masyarakat serta PAD adalah budidaya perikanan. Saat ini ada 3 Unit Pelaksana Teknis (UPT) yang menekuni budidaya perikanan tambak udang, benih ikan tawar dan benih ikan pantai. Dalam 2 tahun terakhir, sektor ini terus mengalami peningkatan sehingga berpotensi mendongkrak PAD  Bengkalis.

Tiga  UPT yang dimiliki  Dinas Kelautan dan Perikanan adalah UPT Budidaya Benih Ikan Pantai di Desa Teluk Papal (Kecamatan Bantan), UPT Budidaya Ikan Tawar di Desa Balai Raja (Kecamatan Pinggir dan UPT  Produksi Udang di Desa Penebal (Kecamatan Bengkalis).

Selain budidaya, tahun 2017 ini DKP Bengkalis juga melakukan pelatihan dan pembinaan terhadap kelompok ekonomi masyarakat pesisir. Ada tiga kecamatan yang menjadi sasaran, yakni Kecamatan Bengkalis, Kecamatan Bantan dan Kecamatan Rupat Utara.

Dalam pelatihan ini, masyarakat pesisir diberi pembinaan dalam memanfaatkan hasil perikanan laut untuk diolah menjadi beraneka ragam makanan seperti nuget dan ebi. Tidak hanya sampai di situ, DKP juga membantu mempromosi produk yang dihasilkan kelompok ekonomi masyarakat pesisir itu dengan mengikuti pameran. 

Sejalan dengan program nasional, DKP juga terus menggalakkan masyarakat gemar makan ikan dengan melakukan sosialisasi melalui lomba masak serban ikan dan bakar ikan sempena peringatan Hari Ikan Nasional (Harkanas) dan kegiatan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan).***

https://www.goriau.com/assets/imgbank/29122017/foto2jpg-6815.jpgBupati Bengkalis, Amril Mukminin didampingi Plt Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan, Aulia meninjau UPT Budidaya Ikan Air Tawar di Desa Balai Raja, Kecamatan Pinggir.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/29122017/foto3jpg-6814.jpgPlt Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan, Aulia menyerahkan klaim asuransi nelayan.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/29122017/foto4jpg-6813.jpgBupati Bengkalis, Amril Mukminin didampingi Plt Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan, Aulia meninjau  UPT Budidaya Ikan Air Tawar di Desa Balai Raja Kecamatan Pinggir.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/29122017/foto5jpg-6812.jpgSingkronisasi program kegiatan Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Bengkalis.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/29122017/foto6jpg-6811.jpgKetua TP PKK Kabupaten Bengkalis Kasmarni didampingi Plt Sekda H Arianto mencicipi masakan peserta lomba menu ikan pada kegiatan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan). 

https://www.goriau.com/assets/imgbank/29122017/foto7jpg-6810.jpgKetua TP PKK Kabupaten Bengkalis, Kasmarni bersama pemenang lomba memasak menu ikan pada kegiatan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan). 

https://www.goriau.com/assets/imgbank/29122017/foto8jpg-6809.jpgAsisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setdakab Bengkalis, Heri Indra Putra didampingi Plt Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan, Aulia mencicipi ikan bakar pada kegiatan lomba bakar ikan sempena peringatan Hari Ikan Nasional (Harkanas) Tahun 2017. 

https://www.goriau.com/assets/imgbank/29122017/foto9jpg-6808.jpgBupati Bengkalis, Amril Mukminin panen udang paname di Desa Penebal, Kecamatan Bengkalis.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/29122017/foto10jpg-6807.jpgPembinaan KUB di Kecamatan Bantan.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/29122017/foto11jpg-6806.jpgPembinaan KUB di Kecamatan Bengkalis.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/29122017/foto12jpg-6805.jpgPembinaan KUB di Kecamatan Rupat Utara.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/29122017/foto13jpg-6804.jpgDinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Bengkalis mengikuti pameran di Lombok.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/29122017/foto14jpg-6803.jpgAsisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setdakab Bengkalis, Heri Indra Putra menyerahkan sertifikat tanah nelayan.

Kategori:Pemerintahan
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/