Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Anne Hathaway Ungkap Kini Bersih dari Alkohol
Umum
24 jam yang lalu
Anne Hathaway Ungkap Kini Bersih dari Alkohol
2
Rihanna Siap Tampil Sederhana di Karpet Merah Met Gala 2024
Umum
24 jam yang lalu
Rihanna Siap Tampil Sederhana di Karpet Merah Met Gala 2024
3
Tak Sabar Main di Timnas Indonesia, Maarten Paes Sebut Momen Besar Jadi WNI
Olahraga
11 jam yang lalu
Tak Sabar Main di Timnas Indonesia, Maarten Paes Sebut Momen Besar Jadi WNI
4
Aditya Bagus Arfan Tuntaskan Misi di Pertamina Indonesian Grand Master Tournament 2024
Olahraga
2 jam yang lalu
Aditya Bagus Arfan Tuntaskan Misi di Pertamina Indonesian Grand Master Tournament 2024
5
Kadis Nakertransgi: Pemprov DKI Berkomitmen Tingkatkan Kesejahteraan Pekerja
Pemerintahan
2 jam yang lalu
Kadis Nakertransgi: Pemprov DKI Berkomitmen Tingkatkan Kesejahteraan Pekerja
Home  /  Berita  /  Sumatera Utara

Masyarakat Mengeluh, Harga Cabai Merah Naik Lagi

Masyarakat Mengeluh, Harga Cabai Merah Naik Lagi
Salah seorang pedagang cabai merah di Pasar Simpang Limun, Medan
Selasa, 19 September 2017 18:00 WIB
Penulis: Anita
MEDAN - Harga cabai merah yang terus mengalami kenaikan di pasar tradisional Kota Medan membuat masyarakat mengeluh. Bahkan sejumlah pedagang juga merasakan hal yang sama.

Seperti yang dikeluhkan oleh Marwiyah (46) warga Medan Johor. Ia mengatakan kini di kedai kelontong cabai 1 ons Rp5000 biasanya hanya Rp3500 saja. "Ah, entahlah naik terus harga cabai. Padahal ga nya mau lebaran, tapi kok naik terus," ucap ibu dua anak tersebut, Selasa (19/9).

Sementara, di beberapa pasar tradisional harga bumbu dapur tersebut dijual sekitar Rp36 ribu hingga 40 ribu/kg. Padahal, sebelumnya dijual sekitar Rp30 ribu sampai Rp33 ribu.

"Dari distributor sudah naik memang, enggak tahu kenapa kok bisa naik terus harganya (cabai merah). Kalau terus begini, pedagang banyak yang mengeluh," ujar Rahma, salah seorang Pedagang Pasar Induk Medan.

Menurut dia, kalau harganya terus mengalami kenaikan biasanya karena stok menipis ataupun adanya perayaan hari besar. Tapi, saat ini kondisinya tidak demikian.

"Mungkin ada gangguan distribusi, atau juga gangguan produksi. Makanya, kita berharap agar harganya bisa turun kembali dari posisi harga terakhir sekitar Rp20 ribu/kg," tuturnya.

Dia menyebutkan, terus naiknya harga cabai merah tentu mengganggu pendapatan pedagang. Sebab, pembeli yang biasa membeli dalam jumlah banyak, sekarang mulai berkurang.

"Jelas menurunlah omset kami. Biasanya ada yang beli sampai 5 kg, sekarang hanya 2 atau 3 kg saja," aku Rahma.

Hal yang sama diutarakan pedagang Pasar Simpang Limun Medan, Ijar. Menurutnya, kenaikan ini diperkirakan karena jalur distribusi terganggu akibat kondisi cuaca yang buruk.

"Belakangan ini memang hujan terus, mungkin salah satu penyebabnya adalah faktor cuaca. Sehingga, berdampak terhadap distribusinya," cetusnya.

Editor:Fatih
Kategori:Sumatera Utara, Ekonomi, Peristiwa, Umum
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/