Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Zaira Kusuma: Perjalanan Masih Panjang dan Harus Tetap Latihan
Olahraga
19 jam yang lalu
Zaira Kusuma: Perjalanan Masih Panjang dan Harus Tetap Latihan
2
Tekad Serdadu Tridatu Amankan Poin Penuh di Semi Final Leg Pertama
Olahraga
15 jam yang lalu
Tekad Serdadu Tridatu Amankan Poin Penuh di Semi Final Leg Pertama
3
Satoru Mochizuki Siapkan Agenda Khusus Setelah Piala Asia U-17 Wanita
Olahraga
20 jam yang lalu
Satoru Mochizuki Siapkan Agenda Khusus Setelah Piala Asia U-17 Wanita
4
KPU DKI Menerima Penyerahan Dukungan Perseorangan
Pemerintahan
19 jam yang lalu
KPU DKI Menerima Penyerahan Dukungan Perseorangan
5
Kepiawaian Okto Membawa Pencak Silat Dapat Pengakuan IOC
Olahraga
16 jam yang lalu
Kepiawaian Okto Membawa Pencak Silat Dapat Pengakuan IOC
6
Tren Buruk Persib Dari Bali United Tidak Penting Bagi Hodak
Olahraga
15 jam yang lalu
Tren Buruk Persib Dari Bali United Tidak Penting Bagi Hodak
Home  /  Berita  /  Riau

Kecelakaan Beruntun Terjadi di Kuok Kampar, 4 Orang Tewas

Kecelakaan Beruntun Terjadi di Kuok Kampar, 4 Orang Tewas
Kamis, 24 Agustus 2017 14:48 WIB
Penulis: Syawal Jose
BANGKINANG - Kecelakaan beruntun terjadi di Desa Merangin, Kecamatan Kuok, Kamis (24/8/2017) pagi tadi. Menurut informasi yang didapatkan, ada empat korban yang meninggal dunia dalam peristiwa kecelakaan ini.

Dari pantauan wartawan di lokasi, kejadian hanya berjarak sekitar 100 meter dari Jembatan Rantau Berangin. Lokasi ini berada di jalan lintas Rantau Berangin-Pasir Pengarayan.

Di lokasi kejadian, ada dua mobil truk terguling di sisi kiri jalan Rantau Berangin-Pasir Pengarayan. Truk ini jenis tronton bernomor polisi BK 9216 BH dan truk colt diesel.

Truk tronton ini membawa karung berisi pupuk menghimpit satu unit mobil pick up grand max. Darah tampak bercucuran.

Menurut salah seorang warga, Hali (40), kecelakaan diduga terjadi akibat rem blong dari truk tonton yang datang dari arah Pasir Pengarayan menuju Rantau Berangin. Tronton ini lalu menghantam truk colt diesel yang berlawanan arah. Karena dihantam tronton, colt diesel ini lalu terguling dan selanjutnya tronton kembali menghantam pick up yang ada di depannya.

Terlihat puluhan masyarakat tampak melihat lokasi dan berupaya melakukan pertolongan kepada korban. Titik lokasi ini sempat macet.

Kapolsek Bangkinang Barat IPTU Darren Maysar ketika dihubungi mengaku sedang berada di kampung halamannya karena sedang berduka, orang tuanya meninggal dunia. Namun dia mengaku telah mendapatkan informasi mengenai kecelakaan di wilayah kerjanya ini.

Dia juga mendapatkan kabar ada korban yang tewas namun belum bisa memastikan karena petugas kepolisian masih mendata korban dan hal lainnya di lokasi. Darren juga mengatakan di lokasi sedang dilakukan upaya evakuasi terhadap mobil dan korban.

Hal senada juga diakui Kepala Desa Merangin M Kamil. "Ya. Saya langsung pulang ini, kabarnya ada empat orang meninggal dunia," kata Kamil usai mengikuti acara sosialisasi dana desa di Kejaksaan Negeri Kampar, Kamis (24/8/2017) siang. ***

Kategori:Peristiwa, Riau
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/