Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Manager Timnas Putra dan Timnas Wanita Indonesia Terisi
Olahraga
19 jam yang lalu
Manager Timnas Putra dan Timnas Wanita Indonesia Terisi
2
Lestarikan Warisan Budaya Batak Lewat Konser Musik Anak Ni Raja
Umum
17 jam yang lalu
Lestarikan Warisan Budaya Batak Lewat Konser Musik Anak Ni Raja
3
Veddriq Juara di Shanghai, Panjat Tebing Selangkah Lagi Tambah Tiket Ke Olimpiade 2024 Paris
Olahraga
18 jam yang lalu
Veddriq Juara di Shanghai, Panjat Tebing Selangkah Lagi Tambah Tiket Ke Olimpiade 2024 Paris
4
Bambang Asdianto Bicara Kesiapan Pemain Timnas Basket Indonesia Jelang SEABA U-18 Women’s di Thailand
Olahraga
19 jam yang lalu
Bambang Asdianto Bicara Kesiapan Pemain Timnas Basket Indonesia Jelang SEABA U-18 Women’s di Thailand
5
Rakor PON XXI di Medan, Menpora Dito Sebut Kesiapan Sumatera Utara Sudah Matang
Olahraga
17 jam yang lalu
Rakor PON XXI di Medan, Menpora Dito Sebut Kesiapan Sumatera Utara Sudah Matang
6
Srikandi PLN Mengajar, Mahasiswa LP3I Jakarta Gali Lebih Dalam Peran Humas di Era Digital
Umum
3 jam yang lalu
Srikandi PLN Mengajar, Mahasiswa LP3I Jakarta Gali Lebih Dalam Peran Humas di Era Digital
Home  /  Berita  /  GoNews Group

Demi Sukses Prestasi, Wapres Diharapkan Perhatikan Kebutuhan Satlak Prima

Demi Sukses Prestasi, Wapres Diharapkan Perhatikan Kebutuhan Satlak Prima
Foto: Azhari/GoNews.co
Senin, 03 April 2017 17:36 WIB
Penulis: Azhari Nasution
JAKARTA - Tampilnya Wakil Presiden Jusuf Kalla sebagai Ketua Dewan Pengarah Panitia Asian Games (Inasgoc) mendapat sambutan baik dari Anggota Komisi.X DPR-RI, Yayuk Basuki.

Namun, mantan petenis peringkat 20 besar dunia ini mengharapkan Wapres juga memberikan perhatian khusus terhadap kebutuhan Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas (Satlak Prima) yang mempersiapkan atlit Indonesia menuju Asian Games Jakarta-Palembang 2018.

"Di Asian Games 2018, target Indonesia sebagai tuan rumah bukan hanya sukses penyelenggaraan tetapi juga sukses prestasi. Alangkah baiknya jika Wapres juga memberikan perhatian khusus kepada Satlak Prima yang dipercayakan menangani persiapan atlit Indonesia menuju SEA Games 2017 dan Asian Games 2018," kata Yayuk Basuki di Jakarta, Senin (3/4/2017).

Perhatian khusus Wapres, kata Yayuk, sangat dibutuhkan dalam upaya mengatasi berbagai permasalahan yang dialami Satlak Prima pimpinan Achmad Sotjipto menyangkut kebutuhan anggaran persiapan SEA Games Malaysia 2017 dan Asian Games 2018.

"Bagaimana persiapan atlit bisa dilakukan secara maksimal jika anggaran dana Satlak Prima saja masih tersendat. Kasihan kan kalau atlit sampai tiga bulan tidak menerima honor. Sebenarnya, ini kan masalah klasik yang berulang-ulang terjadi. Makanya, saya yakin jika Wapres memberikan perhatian masalah klasik yang selalu terjadi pada setiap persiapan Indonesia menghadapi multi event tidak akan terjadi lagi," katanya lagi.

Menyangkut efisiensi anggaran persiapan dan pelaksanaan Asian Games 2018, Yayuk menilai keputusan Wapres mengurangi anggaran yang semula dialokasikan Rp8 triliun menjadi Rp4 triliun merupakan terobosan yang baik.

Bahkan, Yayuk juga mendukung bilamana ada kebijakan pengurangan jumlah panitia Inasgoc yang dinilainya terlalu gemuk.

"Saya mendukung jika ada kebijakan pengurangan jumlah personil Inasgoc untuk efisiensi. Saya dengar sih anggota panitia Inasgoc itu mencapai 250 personil. Jangan sampai jumlah personil banyak tetapi tidak bisa menjalankan pekerjaan dengan baik," kata Yayuk yakin di bawah arahan Wapres pelaksanaan Asian Games 2018 bisa berjalan dengan baik. ***

Editor:Muslikhin Effendy
Kategori:DKI Jakarta, Olahraga, Pemerintahan, Peristiwa, Umum, GoNews Group
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/