Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Kadek Agung Sedih Bali United Kebobolan Di Menit Akhir
Olahraga
12 jam yang lalu
Kadek Agung Sedih Bali United Kebobolan Di Menit Akhir
2
Madura United Persembahkan Kemenangan Untuk Suporter
Olahraga
12 jam yang lalu
Madura United Persembahkan Kemenangan Untuk Suporter
3
Ezra Walian Bertekad Sudahi Puasa Juara Persib Bandung
Olahraga
13 jam yang lalu
Ezra Walian Bertekad Sudahi Puasa Juara Persib Bandung
4
Riski Afrisal Langsung Fokus Penuh Untuk Laga Leg Kedua
Olahraga
12 jam yang lalu
Riski Afrisal Langsung Fokus Penuh Untuk Laga Leg Kedua
5
Borneo FC Sudah Tampilkan Yang Terbaik, Angga Saputro: Masih Ada Peluang
Olahraga
11 jam yang lalu
Borneo FC Sudah Tampilkan Yang Terbaik, Angga Saputro: Masih Ada Peluang
6
Tomas Jaktim Sebut Berpasangan Dailami Firdaus Potensial Menang di Pilkada Jakarta
Pemerintahan
13 jam yang lalu
Tomas Jaktim Sebut Berpasangan Dailami Firdaus Potensial Menang di Pilkada Jakarta
Home  /  Berita  /  Riau

Mengharukan, Kisah Kakek 68 Tahun Penjual Pulsa Keliling di Pekanbaru Ini Bikin Orang Terenyuh

Mengharukan, Kisah Kakek 68 Tahun Penjual Pulsa Keliling di Pekanbaru Ini Bikin Orang Terenyuh
Kakek Dahlan dengan usaha pulsa kelilingnya (Foto: Chairul Hadi/GoRiau.com)
Kamis, 01 Desember 2016 07:25 WIB
Penulis: Chairul Hadi
PEKANBARU - Kisah hidup Herman Dahlan, warga yang tinggal di Kota Pekanbaru, Provinsi Riau ini sungguh menggugah. Diusianya yang sudah beranjak 68 tahun, ia masih gigih mencari nafkah untuk menghidupi keluarga. Profesi yang ia lakoni juga terbilang tidak biasa.

Saban hari, Dahlan berkeliling Kota Pekanbaru dengan sepeda motor bututnya. Usahanya adalah menjual pulsa, token, kuota internet hingga koran. Di mana ada keramaian, Herman akan datang dan menawarkan dagangannya tersebut ke orang-orang.

Tak sedikit pula yang mengacuhkan pria kurus dan ubanan ini. Namun Dahlan pantang surut. Ia yakin, dalam langkah kaki yang ia ayunkan, pasti ada orang yang membutuhkan kehadirannya. Betul saja, sayup-sayup terdengar suara memanggil, "pulsa..pulsa..sini".

Sumringah, Itu lah ekspresi pertama dari wajah Pak Dahlan saat ada orang yang meresponnya. Sambil berlari kecil ia menghampiri orang tersebut. "Pulsa pak?," kata dia seraya tersenyum lalu mengeluarkan kertas daftar harga pulsa yang ia tawarkan.

Baca Juga: Kakek Penjual Tas Anyaman di Pinggir Jalan Kota Pekanbaru Ini Mendadak Terkenal di Medsos

Dengan ponsel usangnya, Pak Dahlan tampak sibuk memasukkan nomor telepon orang itu. Mungkin lantaran matanya sudah buram, sesekali ia mendekatkan layar ponsel ke wajahnya, lalu mulai mengetik. "Kalau mau paket pulsa dan token juga ada pak," tawarnya.

Unik lagi, Pak Dahlan juga menggantung spanduk kecil di lehernya. Di sana tertulis "Pulsa Isi Ulang Keliling Terlengkap", plus beberapa item produk jualan milik dia. Meski sudah usang, namun tulisan spanduk itu masih jelas dibaca orang-orang.

"Sudah delapan tahun jualan. Asal saya dari Bangkinang, tapi sudah lama tinggal di Pekanbaru, rumah di Kubang Raya," jawab Pak Dahlan kepada GoRiau.com (GoNews Group), yang kebetulan tak sengaja bertemu dengannya di acara Nusantara Bersatu, Rabu (30/11/2016) kemarin.

Pak Dahlan juga tidak mematok harga tinggi. Cuma sedikit untung yang ia dapat. Namun baginya itu tak masalah, asalkan ia bisa bawa pulang uang buat keluarganya di rumah. "Bersyukur, Alhamdulillah. Berapa aja asalkan ada," yakinnya berbincang.

Sambil mengusap keringat, Pak Dahlan pun mulai bercerita, dengan modal Rp400 ribu, awalnya ia sempat merasa canggung ketika pertama kali jualan pulsa keliling. Tapi ia mengabaikan itu dan mulai mengayunkan langkah, berdiri di depan orang-orang, berharap ada yang berminat.

"Saya nggak pernah malu. Nggak gengsi. Buat apa. Usia saya sudah tua, susah cari kerja. Kalau malu nggak makan keluarga. Walau kecil-kecilan tapi jadi lah. Alhamdulillah, sekarang juga sudah ada langganan tetap beberapa orang," syukurnya.

Lantaran usianya yang sudah tidak muda lagi, Pak Dahlan pun tak bisa leluasa mengitari luasnya Kota Pekanbaru. "Jadi diseputaran Gobah aja seringnya. Di sini lumayan ramai. Kadang masuk juga ke tempat-tempat makan. Izin sama yang punya usaha," ungkapnya.

Selain berjualan pulsa keliling, Pak Dahlan juga pandai nyupir. Bahkan tiga kali seminggu ia melakoni pekerjaan tersebut. "Yang penting saya tidak ngemis. Saya nggak mau. Selagi mampu saya usaha," ucapnya meyakinkan.

Bahkan ia juga memberi kemudahan, khususnya bagi para pelanggan yang mendadak butuh pulsa, token maupun kuota internet. "Bisa pesan dulu, tinggal telepon nomor saya, 081268305720 nanti kapan ketemu baru bayar, atau di mana alamatnya. Saling percaya saja," kata dia. ***

Kategori:Riau, Umum
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/